PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PECAHAN DI KELAS IV SDN PLOSO KREMBUNG SIDOARJO

Suroyyah, Himmatus (2024) PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS PROBLEM BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PECAHAN DI KELAS IV SDN PLOSO KREMBUNG SIDOARJO. Sarjana thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo.

[thumbnail of Himmatus Suroyyah_42420018_Pengembangan LKPD Berbasis Problem Based Learning pada Mata Pelajaran Matematika Materi Pecahan di Kelas IV SDN Ploso Krembung Sidoarjo - Himmatus Suroyyah.pdf] Text
Himmatus Suroyyah_42420018_Pengembangan LKPD Berbasis Problem Based Learning pada Mata Pelajaran Matematika Materi Pecahan di Kelas IV SDN Ploso Krembung Sidoarjo - Himmatus Suroyyah.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (9MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses pengembangan LKPD matematika dan mengetahui kualitas LKPD yang dihasilkan pada materi pecahan berbasis Problem Based Learning. Hal tersebut dilakukan karena kurangnya variasi pada proses pembelajarannya dan media pembelajaran ataupun bahan ajar yang digunakan dalam pembelajaran materi pecahan juga masih kurang. Oleh karena itu diperlukan media pembelajaran yang mampu menarik dan memotivasi semangat belajar peserta didik dalam mengikuti kegiatan pembelajaran
matematika materi pecahan. Tujuan penelitian dan pengembangan ini adalah untuk mengetahui kelayakan dan kepraktisan LKPD. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu yaitu mengembangkan LKPD. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model pengembangan ADDIE yang terdiri dari 5 tahap yaitu analisis, desain, pengembangan, pelaksanaan, dan evaluasi. Subjek penelitian pada pengembangan ini adalah dua orang validator yang terdiri dari validator uji ahli materi. validator uji ahli media, dan juga sasaran pemakai dari produk ini adalah siswa kelas IV SDN Ploso dengan jumlah 22 siswa. Jenis data yang diambil dalam penelitian ini berupa data kualitatif dan data kuantitatif. Instrumen yang digunakan pada penelitian adalah angket respon pendidik dan peserta didik. Hasil penelitian diperoleh peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa. Hasil dari kelayakan LKPD diuji dari hasil Validator ahli materi dan ahli media. Skor dari ahli materi 82,2% sedangkan skor dari ahli media 95,3% dari hasil tersebut LKPD yang dikembangkan peneliti "sangat layak". Dan hasil
dari kepraktisan diuji dari hasil respon pendidik dan peserta didik. Skor yang di dapat dari hasil respon pendidik 81,3% dan skor dari respon peserta didik 80,8% dang dikategorikan " Sangat praktis". Berdasarkan hasil data yang telah diperoleh, maka dapat disimpulkan LKPD yang dikembangkan dinyatakan layak dan praktis bagi peserta didik untuk digunakan dalam pembelajaran matematika materi pecahan serta dapat digunakan dalam melatih pemecahan masalah terhadap siswa.
========================================================================================================================
This research aims to describe the process of developing mathematics LKPD and determine the quality of the LKPD produced using Problem Based Learning based fraction material. This was done because there was a lack of variation in the learning process and the learning media or teaching materials used in learning fractions were also lacking. Therefore, learning media is needed that is able to
attract and motivate students' enthusiasm for learning in participating in mathematics learning activities regarding fractions. The aim of this research and development is to determine the feasibility and practicality of LKPD. This
research uses the Research and Development (R&D) method which is used to produce certain products, namely developing LKPD. The development model used in this research is the ADDIE development model which consists of 5 stages, namely analysis, design, development, implementation and evaluation. The research subjects in this development were two validators consisting of material expert test validators. media expert test validator, and also the target users of this product are class IV students at SDN Ploso with a total of 22 students. The types of data taken in this research are qualitative data and quantitative data. The instrument used in the research was a response questionnaire from educators and students. The research results obtained an increase in students' problem solving abilities. The results of the feasibility of the LKPD were tested from the results of material expert and media expert validators. The score from material experts was 82.2%, while the score from media experts was 95.3%. The results of the LKPD developed
by researchers were "very feasible". And the results of practicality are tested from the results of the responses of educators and students. The score obtained from the teacher's response was 81.3% and the score from the student's response was 80.8% and was categorized as "Very practical". Based on the results of the data that has been obtained, it can be concluded that the LKPD developed is declared feasible and practical for students to use in learning mathematics regarding fractions and can be used in practicing problem solving for students.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: LKPD berbasis PBL, Pemecahan Masalah, Pecahan Senilai PBL-based LKPD, problem solving, equivalent fractions.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan UNUSIDA
Date Deposited: 23 Sep 2024 04:21
Last Modified: 23 Sep 2024 04:21
URI: http://digilib.repository.unusida.ac.id/id/eprint/497

Actions (login required)

View Item
View Item