PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS POWER POINT PADA MATERI SUMBER ENERGI UNTUK PESERTA DIDIK KELAS III DI SDN LEMAH PUTRO 1 SIDOARJO

Nuralliza, Alfina (2024) PENGEMBANGAN MEDIA INTERAKTIF BERBASIS POWER POINT PADA MATERI SUMBER ENERGI UNTUK PESERTA DIDIK KELAS III DI SDN LEMAH PUTRO 1 SIDOARJO. Sarjana thesis, Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo.

[thumbnail of alfina 42419008_pgsd 2019 - 19B_Alfina Nuralliza.pdf] Text
alfina 42419008_pgsd 2019 - 19B_Alfina Nuralliza.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Pendidikan terdiri dari komponen-komponen penting diantaranya yaitu tujuan pendidikan, guru, siswa, metode pembelajaran dan kurikulum. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran, agar memudahkan siswa
memahami materi dalam proses belajar mengajar peserta didik. Dimana peneliti menggunakan media pembelajaran interaktif berbasis power point. Jenis penelitian yang digunakan yaitu RnD (Research and Development) dengan menggunakan model ADDIE. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas III SDN Lemah Putro 1 Sidoarjo yang berjumlah 27 peserta didik. Peserta didik kelas III SDN Lemah Putro 1 terdiri dari 26 peserta didik reguler dan 1 peserta didik inklusi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara dan angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil validasi oleh ahli materi untuk media interaktif ini mendapatkan nilai persentase 85% dengan kriteria sangat baik. Kemudian hasil validasi oleh ahli media mendapat nilai persentase 91% dengan kriteria sangat baik. Hasil respon angket peserta didik diperoleh nilai persentase 98% dengan kriteria sangat baik. Berdasarkan hasil diatas dapat disimpulkan bahwa hasil dari pengembangan media interaktif pada materi sumber energi kelas III sekolah dasar sangat membantu proses pebelajaran sehingga siswa menjadi lebih
aktif, dan tidak mudah jenuh selama proses pembelajaran pada materi sumber energi kelas III Sekolah Dasar.
========================================================================================================================
Education consists of important components including educational objectives, teachers, students, learning methods and curriculum. This research aims to develop learning media, to make it easier for students to understand the material in the teaching and learning process of students. Where researchers use interactive learning media based on power point. The type of research used is RnD (Research
and Development) using the ADDIE model. The subjects of this research were class III students at SDN Lemah Putro 1 Sidoarjo, totaling 27 students. Class III students at SDN Lemah Putro 1 consist of 26 regular students and 1 inclusion student. Data collection techniques in this research are observation, interviews and questionnaires. The research results show that the results of validation by material
experts for this interactive media obtained a percentage score of 85% with very good criteria. Then the validation results by media experts received a percentage score of 91% with very good criteria. The results of the student questionnaire responses obtained a percentage score of 98% with very good criteria. Based on the results above, it can be concluded that the results of developing interactive media in class III elementary school energy source material really help the learning process so that students become more active and do not get bored easily during the learning process in class III elementary school energy source material.

Item Type: Thesis (Sarjana)
Uncontrolled Keywords: Model ADDIE, Media pembelajaran interaktif, Power Point. ADDIE model, interactive learning media, Power Point.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Perpustakaan UNUSIDA
Date Deposited: 17 Sep 2024 08:12
Last Modified: 17 Sep 2024 08:12
URI: http://digilib.repository.unusida.ac.id/id/eprint/473

Actions (login required)

View Item
View Item